
Kode Dial Paket Indosat Murah – Bagi pelanggan setia Indosat tentunya sudah tidak asing lagi dengan beberapa penawaran paket Internet yang sangat murah dari Indosat. Sayangnya, banyak sekali orang yang masih belum mengetahui mengenai kode dial paket Indosat murah. Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini saya akan memberikan beberapa kode dial paket Indosat murah yang wajib anda ketahui.
Meski tidak semua pelanggan mendapatkan harga termurah, dengan menggunakan kode ini tentunya akan menghemat uang anda untuk membeli paket Internet dengan harga yang murah. Biasanya, Indosat akan memberikan harga paling murah kepada pelanggan lamanya dibandingkan dengan pelanggan yang baru saja menggunakan kartu Indosat.
Perlu diketahui bersama juga bahwa paket Internet dengan kode dial berikut ini tentunya tidak semua bisa didaftarkan berkali-kali, dikarenakan ada beberapa paket Internet Indosat yang bisa didaftarkan sekali saja.
1. Kode Dial Paket Indosat Murah *123*111#
Langkah pertama yang harus anda lakukan yaitu membuka dial up di smartphone anda masing-masing, kemudian masukan kode *123*111# dan nantinya akan ada beberapa pilihan paket Internet yang bisa anda pilih diantaranya: 700 MB 1 hari, 1 GB 1 hari, 1 GB 3 hari, 2 GB 3 hari, 1 GB 7 hari, dan yang terakhir adalah 5 GB 7 hari.
Nantinya anda tinggal pilih saja paket Internet yang diinginkan, sebagai contoh anda memilih menu nomor 6 dan nanti akan ada SMS dari pihak Indosat bahwasannya paket Yellow 5 GB 7 hari sudah berhasil diaktifkan.
2. Kode Dial Paket Indosat Murah *123*222#
Buka dial up di smartphone anda lalu ketikkan kode dial *123*222# dan nanti akan ada beberapa pilihan paket internet diantaranya:
- Booster apps 1 GB
- Paket Extra 5 GB Booster 1 GB
- Paket Extra 10 GB Booster 3 GB
- Paket Extra 15 GB Booster 5 GB
Pada paket diatas, Anda tinggal memilih saja paket yang ingin anda gunakan. Sebagai contoh anda ingin membeli paket dengan nomor 3, lalu pilih “Ya” dan paket Indosat anda berhasil diaktifkan.
3. Kode Dial Paket Indosat Murah *123*60#
Selanjutnya ada paket Kuota Deals dari Indosat, untuk mendapatkannya anda hanya perlu membuka dial up di smartphone anda dan masukan kode dial *123*60# dan nanti akan muncul beberapa paket Kuota Deals seperti berikut ini:
- Kuota Deals 6 GB, Rp 25.000,- (60 hari)
- Kuota Deals 2 GB, Rp 4.000,- (3 hari)
- Kuota Deals 2 GB, Rp 10.000,- (30 hari)
- Kuota Deals 6 GB, Rp 18.000,- (30 hari)
- Nelpon Sepuasnya Rp 5.000,- (30 hari)
Nah, nanti anda pilih saja beberapa pilihan paket diatas. Sebagai contoh anda ingin memilih paket nomor 1, maka selanjutnya tunggu saja hingga ada balasan SMS dari Indosat apakah paket indosat anda berhasil didaftarkan atau tidak.
4. Kode Dial Paket Indosat Murah *363#
Untuk langkah pertama yaitu masuk ke dial up smartphone anda lalu masukan kode dial *363# dan nantinya anda akan diberikan beberapa pilihan paket Internet, Anda pilih saja paket Yellow dengan kapasitas 1 GB always on dengan harga Rp 1.000,- saja. Setelah memilih paket tersebut, maka anda hanya perlu menunggu balasan SMS apakah paket Internet yang anda beli sudah aktif atau belum.
5. Kode Dial Paket Indosat Murah *123*3#
Masuk ke dial up smartphone anda lalu ketikan kode dial *123*3# dan nantinya anda akan diberikan beberapa pilihan paket Internet seperti berikut:
- Unlimited Apps + 2 GB, Rp 40.000,- (30 hari) + Bonus Kuota 500 MB/hari
- Unlimited YouTube + 3 GB, Rp 60.000,- (30 hari)
- 4 GB, Rp 30.000,- (30 hari)
- 6 GB, Rp 40.000,- (30 hari) + Bonus 3GB (5hari)
Jika sudah tampil menu seperti diatas, maka anda hanya perlu memilihnya dan tunggu hingga paket Internet tersebut aktif.
6. Kode Dial Paket Indosat Murah *123*300*1*2*3#
Paket yang satu ini merupakan salah satu paket Internet yang paling banyak digunakan oleh pelanggan setia Indosat, untuk membeli paket ini. Anda diharuskan untuk mengeluarkan uang sebesar Rp 50.000,-/bulan untuk mendapatkan paket Internet sebesar 10 GB yang aktif selama satu bulan.
7. Kode Dial Paket Indosat Murah *400*1*3#
Selain kode dial diatas, dengan menggunakan kode dial *400*1*3# ini juga anda bisa mendapatkan kuota internet sebesar 7 GB yang aktif hingga 1 minggu dengan harga yang sangat murah yakni Rp 19.900 saja. Paket internet yang satu ini mungkin menjadi andalan banyak orang termasuk saya sendiri juga menggunakan kode dial ini.
Itulah beberapa kode dial paket indosat murah terbaru yang bisa anda beli, mudah-mudahan dengan adanya artikel ini bisa bermanfaat untuk anda semuanya serta menambah wawasan anda. Sebenarnya masih banyak sekali kode dial Indosat yang belum saya masukan dalam daftar diatas dikarenakan tidak semua bisa menggunakannya. Oleh karena itu, saya hanya memberikan beberapa kode dial yang seringkali digunakan saja. Selamat mencoba!