Kenapa BRImo Gagal Memuat Saldo? Ini Penyebab & Cara Mengatasi!

Kenapa 20BRImo 20Gagal 20Memuat 20Saldo

Kenapa BRImo Gagal Memuat Saldo – Mengingat meningkatnya aktivitas keuangan secara online memang sangat memudahkan bagi banyak orang dalam melakukan transaksi, cek saldo, dan lain sebagainya. Pasalnya, mereka hanya membutuhkan sebuah smartphone dan juga koneksi internet saja dalam mengakses aplikasi tersebut. Saat ini setiap lembaga perbankan tentunya memiliki aplikasi perbankan salah satunya adalah BRI yang meluncurkan sebuah aplikasi perbankan dengan nama BRImo BRI atau BRI Mobile. Hal tersebut tentunya untuk memudahkan nasabah BRI dalam melakukan transaksi di manapun dan kapan pun tanpa harus ke ATM BRI terlebih dahulu.

Namun, untuk menggunakan aplikasi BRImo nasabahnya diharuskan melakukan aktivasi terlebih dahulu untuk menikmati berbagai macam fitur menarik yang ada di dalamnya. Ketika sedang melakukan aktivasi, sebaiknya lengkapi terlebih dahulu beberapa persyaratan yang dibutuhkan seperti KTP, dan beberapa syarat dokumen lainnya. Apabila persyaratan tersebut tidak lengkapi, maka proses daftar BRImo gagal terus lantaran persyaratan tersebut tidak terpenuhi.

Berbicara mengenai aplikasi BRImo, berikut ini penulis akan memberikan sebuah informasi mengenai permasalahan yang kerap terjadi bagi para nasabahnya, yakni nasabah tidak dapat mengecek saldo atau BRImo gagal memuat saldo. Umumnya, melakukan pengecekan saldo memang sangat penting dalam dilakukan sebelum melakukan transfer uang, top up, tarik tunai, dan lain sebagainya. Bahkan, sebagian besar pengguna BRImo pasti seringkali mengalami permasalahan yang satu ini sehingga banyak dari mereka yang mencari informasinya di internet mengenai kenapa BRImo gagal memuat saldo?

Setiap permasalahan yang terjadi, tentunya ada penyebabnya yang tidak diketahui oleh para nasabah BRI mengenai BRImo gagal memuat saldo. Untuk menjawab rasa penasaran tersebut, berikut ini penulis telah merangkum secara rinci mengenai kenapa BRImo gagal memuat saldo? Simak ulasan di bawah ini untuk mengetahui penyebab dan cara mengatasinya.

Penyebab Kenapa BRImo Gagal Memuat Saldo

Pertama kali penulis akan membahas lebih dulu mengenai penyebab mengenai kenapa BRImo gagal memuat saldo sebagaimana yang sudah dijelaskan di atas. Dengan mengetahui penyebabnya, maka Anda akan dapat mengatasinya dengan lebih mudah, berikut beberapa penyebab yang wajib diketahui oleh para nasabahnya:

1. Koneksi Internet Tidak Stabil

Penyebab yang pertama adalah koneksi internet yang Anda gunakan tidak stabil, umumnya permasalahan ini seringkali dialami bagi mereka yang menggunakan WiFi. Apabila iya, silahkan restart WiFi tersebut hingga jaringan kembali lancar, begitu juga dengan kartu SIM. Biasanya koneksi internet tidak stabil dikarenakan cuaca yang tidak mendukung seperti hujan deras, perbaikan provider, dan beberapa masalah lainnya.

2. Server BRImo Error

Selanjutnya adalah server BRImo BRI atau BRI Mobile mengalami kendala atau error. Apabila benar, maka tidak ada yang dapat dilakukan untuk mengatasinya, nasabah hanya perlu menunggu hingga pihak BRI memberikan notifikasi bahwasannya proses perbaikan server atau sistem sudah selesai. Biasanya membutuhkan waktu beberapa menit bahkan hingga beberapa jam saja.

3. Aplikasi BRImo Tidak di Update

Pada umumnya, setiap aplikasi perbankang tentunya terus mengalami pembaruan atau update yang dapat dilakukan oleh nasabahnya. Hal ini tentunya untuk memaksimalkan fitur yang ada, memperbaiki bugs, memperbaiki tampilan, dan beberapa permasalahan lainnya. Jika Anda mengalami permasalahan BRImo gagal memuat saldo, sebaiknya update aplikasi BRImo melalui Google Play  Store atau App Store.

4. Belum Melakukan Aktivasi m-Token

Kemudian, pengguna biasanya belum melakukan aktivasi m-Token BRImo. Penting untuk diketahui bahwasannya BRImo yang sudah diunduh pada smartphone nasabahnya tentunya tidak dapat digunakan terlebih dahulu untuk menikmati beberapa fitur yang ada seperti cek saldo, transfer uang, dan lain sebagainya. Pasalnya, nasabah diharuskan melakukan aktivasi terlebih dahulu agar aplikasi BRImo dapat digunakan untuk berbagai kebutuhan.

5. Akun BRImo di Blokir

Penyebab kenapa BRImo gagal memuat saldo yang terakhir adalah akun BRImo nasabahnya di blokir oleh pihak BRI dengan beberapa alasan seperti tidak pernah aktif atau beberapa permasalahan lainnya. Biasanya penyebab akun BRImo diblokir lantaran terlalu sering salah dalam memasukan PIN, dan beberapa permasalahan lainnya.

Cara Mengatasi BRImo gagal Memuat Saldo

Apabila Anda telah mengetahui beberapa penyebab kenapa BRImo gagal memuat saldo, maka langkah selanjutnya Anda harus simak secara seksama mengenai cara mengatasi BRImo gagal memuat saldo. Untuk mengatasinya sendiri biasanya cukup mudah asalkan sudah mengetahui penyebabnya. Sebagai contoh, pada saat Anda mengalami permasalahan seperti koneksi internet tidak stabil, maka Anda hanya perlu melakukan restart pada koneksi internet yang Anda gunakan. Umumnya, banyak dari mereka yang menggunakan cara yang sangat ampuh yakni menginstall ulang aplikasi atau menutupnya dan membukanya kembali dalam jangka waktu beberapa menit.

Namun, penulis sangat merekemondasikan untuk datang langsung ke kantor BRI terdekat untuk menanyakan perihal permasalahan ini. Sesampai di kantor BRI, maka silahkan sampaikan kepada petugas bahwasannya Anda sedang mengalami permasalahan seperti gagal memuat saldo. Nantinya, pihak BRI akan mengecek terlebih dahulu dan permasalahan ini akan dapat di atasi dengan lebih mudah. Akan tetapi, jika Anda berada jauh dari kantor BRI. Sebaiknya menghubungi Call Center BRI melalui kontak berikut ini:

  • Call Center : 14017 / 1500 017
  • Email : callbri@bri.co.id
  • Facebook : Bank BRI
  • WhatsApp : 08121214017

Akhir Kata

Dapat disimpulkan bahwasannya penyebab kenapa BRImo gagal memuat saldo ini adalah dikarenakan dengn server BRI error, belum melakukan aktivtasi m-Token, belum melakukan update aplikasi, koneksi internet yang tidak stabil atau buruk, atau bahkan akun BRImo diblokir oleh pihak BRI dengan alasan yang kurang jelas. Untuk mengatasinya sendiri juga cukup mudah, Anda hanya perlu mengikuti cara di atas yakni dengan cara menghubungi Call Center BRI.

Itulah kiranya pembahasan kali ini mengenai kenapa BRImo gagal memuat saldo beserta penyebab dan cara mengatasinya yang dapat penulis sampaikan, sangat diharapkan dengan adanya tulisan di atas bisa bermanfaat bagi banyak orang serta bisa membantu mereka yang sedang mengalami permasalahan serupa, Terimakasih!

Bagikan Artikel:

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Daftar Isi