Cara Menghilangkan Snippet Post (Deskripsi Postingan) di Blogger

Cara 20Menghilangkan 20Snippet 20Post 20di 20Blogger

Cara Menghilangkan Snippet Post – Belakangan ini snippet post atau deskripsi postingan pada template blog memang sudah tidak begitu penting untuk ditampilkan. Sebab, pengunjung blog umumnya hanya melihat judul dari postingan yang Anda publikasikan pada saat mencari artikel yang mereka inginkan. Bagi seorang blogger tentunya memiliki selera masing-masing, ada yang tidak suka menampilkan snippet post, dan ada juga beberapa orang lainnya yang ingin menampilkan snippet post pada template blog yang mereka gunakan. Perlu diketahui bersama, tidak semua template blog cocok dihilangkan snippet postnya, beberapa template blog yang kurang cocok tersebut diantara lain Newspeed, VioMagz, dan beberapa template lainnya tergantung dari ukuran thumbnail dari template blog tersebut.

Apabila Anda pengguna template LinkMagz tentunya direkomendasikan untuk menghilangkan snipet postnya lantaran akan membuat tampilan blog menjadi lebih clean. Bahkan, saya sendiri juga sudah menghilangkan snippet post pada template yang saya gunakan agar terlihat lebih simple. Setelah ditelusuri di berbagai macam sumber, ternyata snippet post juga menyebabkan tampilan blog menjadi lambat dan mempengaruhi skor SEO di beberapa jenis template.

Untuk menghilangkan snippet post atau deskripsi postingan di template blog memang terbilang sangat mudah, setidaknya ada dua cara yang dapat dilakukan yakni dengan cara menyembunyikannya atau mungkin menghilangkannya. Sebelum mengikuti cara yang saya bagikan di bawah ini, pastikan terlebih dahulu Anda sudah mengetahui script dari snippet post pada template yang Anda gunakan. Pada dasarnya, script snippet post seperti “post-snippet”. Agar tidak penasaran, simak tutorial berikut ini mengenai cara menghilangkan snippet post atau deskripsi postingan di blogger.

Cara Menghilangkan Snippet Post di Blogger

Cara Menghilangkan Snippet Post
  • Silahkan buka dashboard Blogger Anda masing-masing.
  • Lalu pilih menu “Tema”.
  • Kemudian klik icon segitiga kebawah dan pilih “Edit HTML”.
  • Selanjutnya cari kode <div class=’post-snippet’ expr:id=’&quot;post-snippet-&quot; + data:post.id’>.
  • Selanjutnya hapus kode tersebut hingga penutupnya, kurang lebih seperti gambar di bawah ini.
Menghilangkan%20Snippet%20Post%20di%20Blog
  • Selesai.

Tutorial ini saya terapkan pada template LinkMagz, apabila Anda menggunakan template lain sebaiknya cari kode ‘post-snippet’ yang kurang lebih mirip seperti di atas. Umumnya, kode tersebut berdekatan dengan kode ‘postEntry’ atau ‘blogPostSnippet’ atau juga ‘post-body entry content’.

Itulah kiranya tutorial kali ini mengenai cara menghilangkan snippet post (deskripsi postingan) di blog dengan mudah. Anda sendiri juga bisa memilih dua cara yakni menyembunyikan atau menghilangkannya, apabila Anda ingin menyembunyikannya, silahkan beri tanda <!– dan –> hingga penutup script snippet post. Semoga dengan adanya artikel kali ini bermanfaat bagi banyak orang, Terimakasih!

Bagikan Artikel:

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.